Tampak para pengurus dan alumni Ikatan Alumni (IKA) Trisakti dalam silaturahmi keluarga besar IKA Trisakti di Plaza Kampus A, Universitas Trisakti, Grogol, Jakarta Barat pada Kamis, 20 Maret 2025.

LUGAS 
| 
Jakarta  -  Menjelang pelaksanaan Rapat Umum Anggota (RUA) Ikatan Alumni (IKA) Trisakti tahun 2025 yang direncanakan berlangsung pada 26 April 2025, para alumni Trisakti dari berbagai latar belakang profesi berkumpul dan memperkuat silaturahmi dalam acara buka puasa bersama keluarga besar IKA Trisakti yang berlangsung pada Kamis, 20 Maret 2025 di Plaza Kampus A, Universitas Trisakti, Grogol, Jakarta Barat.

Acara ini tidak hanya menjadi momentum mempererat kebersamaan, namun juga menjadi ajang diskusi dan konsolidasi para alumni dalam menyambut RUA 2025 serta merumuskan kontribusi strategis IKA Trisakti bagi pengembangan almamater dan kemajuan bangsa, khususnya di sektor transportasi dan logistik.

Ketua Umum IKA Institut Transportasi dan Logistik (ITL) Trisakti, K.R.A.T Tommy Ariesdianto, menyampaikan bahwa momentum RUA 2025 sangat penting dalam menentukan sosok Ketua Umum IKA Trisakti mendatang, yang diharapkan memiliki integritas dan pemikiran strategis untuk mendorong peran alumni di berbagai sektor, terutama transportasi dan logistik.

"Dibutuhkan pemimpin IKA Trisakti yang memiliki integritas, critical thinking, dan mampu memberdayakan potensi alumni, khususnya di industri transportasi dan logistik. Sektor ini diproyeksikan akan memberikan kontribusi signifikan sebesar Rp 1.623,65 triliun terhadap PDB Indonesia di tahun 2025," ujar Tommy.

Lebih lanjut, Tommy berharap, sinergi lintas sektoral antar alumni Trisakti semakin kuat untuk mendukung pertumbuhan industri nasional. 

"Kami berharap peran aktif alumni, baik di pemerintahan, swasta, maupun sektor lainnya, semakin nyata dalam mendukung penguatan sektor transportasi dan logistik Indonesia," tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Maman Abdurrahman, Menteri UMKM RI yang juga merupakan salah satu kandidat Ketua Umum IKA Trisakti periode mendatang, menyampaikan apresiasi kepada seluruh alumni atas dukungan dan kebersamaan yang terjalin selama ini.

"Saya merasa terhormat mendapatkan dukungan dari keluarga besar alumni Trisakti. Ini merupakan amanah sekaligus tantangan untuk bersama-sama membangun IKA Trisakti menjadi organisasi alumni yang semakin solid, berdaya guna, dan berdampak bagi almamater serta bangsa," tutur Maman.

Sementara itu, terpisah, Farid Aljawi selaku Sekretaris Jenderal (Sekjen) IKA ITL Trisakti menyampaikan dukungannya atas terselenggaranya acara buka puasa bersama tersebut. Menurutnya, momentum kebersamaan seperti ini menjadi sarana penting dalam mempererat silaturahmi dan memperkuat komunikasi antar alumni lintas angkatan.


"Kami sangat mendukung kegiatan buka puasa bersama ini, karena menjadi bagian dari upaya membangun kebersamaan dan memperkuat sinergi alumni. Sekaligus menjadi momentum yang baik dalam menyongsong pelaksanaan RUA IKA Trisakti tahun 2025 mendatang," ujar Farid Aljawi yang juga sebagai Ketua Dewan Penasihat DPP Pro Jurnalismedia Siber (PJS).

Lebih lanjut, Farid berharap RUA 2025 nanti dapat berjalan demokratis, kondusif, dan menghasilkan kepemimpinan baru yang visioner dan mampu membawa IKA Trisakti semakin maju.

Dalam perjalanan sejarahnya, IKA Trisakti telah melahirkan banyak tokoh nasional yang berkiprah di berbagai lini, di antaranya:
1. Silmy Karim (Wakil Menteri Imigrasi dan Permasyarakatan RI & Ketua Umum IKA Trisakti saat ini)
2. Dudy Purwagandy (Menteri Perhubungan RI)
3. Todotua Pasaribu (Wakil Menteri Investasi dan Hilirisasi RI)
4. Bobby Rizaldi (Anggota BPK RI)
5. Gusti Kanjeng Ratu Hemas (Wakil Ketua DPD RI)
6. Aji Mirni Mawarni (Anggota DPD RI)

Tommy Ariesdianto menutup pernyataannya dengan memastikan bahwa IKA ITL Trisakti beserta jajaran pengurus akan selalu mendukung seluruh calon Ketua Umum IKA Trisakti terpilih dalam menjalankan program kerja organisasi ke depan.

"Siapapun Ketua Umum IKA Trisakti yang terpilih nanti dalam RUA 2025, kami akan memberikan dukungan penuh untuk mewujudkan program-program strategis demi kemajuan IKA Trisakti, almamater, dan bangsa Indonesia," tegas Tommy.




Reporter: Sani Susan