Ketua DPD LDII Muaro Jambi Kukuhkan Pengurus PC dan PAC



LUGAS | Muaro Jambi – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Muaro Jambi, Ustadz Toyib, secara resmi mengukuhkan pengurus Pimpinan Cabang (PC) dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) LDII se-Kabupaten Muaro Jambi. Acara tersebut dilangsungkan pada Minggu (13/10) di sekretariat DPD LDII Kabupaten Muaro Jambi yang terletak di Desa Mekarsari Makmur, Kecamatan Sungai Bahar, Kabupaten Muaro Jambi.

Pengukuhan ini dihadiri oleh Dewan Penasehat Daerah, Pengurus Harian DPD LDII Muaro Jambi, serta para Ketua PC dari wilayah Bahar Selatan, Bahar Utara, Sungai Bahar, Jaluko, Mestong, Sekernan, dan Sungai Gelam. Juga hadir para Ketua PAC dari berbagai desa, seperti Marga Manunggal Jaya, Bukit Jaya, Panca Mulya, Tanjung Harapan, Mekarsari Makmur, Bukit Mulya, Talang Bukit, Sumber Mulya, Bahar Mulya, Suka Makmur, Sebapo, Sengeti, dan Pijoan.

Dalam sambutannya, Ustadz Toyib menegaskan pentingnya semangat baru bagi para pengurus dalam menjalankan amanah yang telah diberikan. Ia juga menekankan perlunya komunikasi yang intensif antara pengurus di tingkat desa dan kecamatan dengan berbagai pihak terkait.

"Setelah dikukuhkan, saya berharap semua pengurus PC dan PAC semakin bersemangat dalam mengemban amanah. Saya juga mendorong agar roda organisasi di tingkat desa dan kecamatan berjalan lebih baik, dengan memperkuat komunikasi dengan jajaran terkait. Pengurus PC harus berkoordinasi dan berkomunikasi dengan Camat, Danramil, dan Kapolsek. Sementara itu, pengurus PAC harus membangun komunikasi dengan Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan bahkan tokoh-tokoh lokal lainnya. Semoga komunikasi ini berjalan baik di semua tingkatan," jelas Ustadz Toyib.

Dewan Penasehat Daerah DPD LDII Muaro Jambi, Zidan M. Nasir, turut memberikan pesan penting bagi para pengurus yang telah dilantik. Ia mengingatkan agar para pengurus dapat menerapkan 29 karakter luhur dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan keluarga, organisasi, maupun masyarakat.

"Semoga semua pengurus yang telah dilantik bisa menerapkan 29 karakter luhur dalam organisasi dan kehidupan sehari-hari. Sebagai pengurus, kita adalah corong organisasi yang harus selalu menjaga nama baik LDII, sesuai dengan yang tertuang dalam AD/ART organisasi," tutup Zidan.

Pengukuhan ini diharapkan menjadi momentum penting untuk meningkatkan peran LDII dalam membina dan mengembangkan masyarakat di Kabupaten Muaro Jambi, khususnya di tingkat desa dan kecamatan. 



Laporan Triyono Arif Safidin


Tidak ada komentar