LUGAS | Kota Bekasi - Sebagai wujud kesiapsiagaan dalam menghadapi musim hujan, TNI bersama tiga pilar dan masyarakat mengadakan kerja bakti bersama, di bantaran dan kali Jalan Raya Pejuang, Harapan Indah, Kota Bekasi, Jawa Barat,. Minggu (6/12/2023).
TNI bersama tim gabungan Wanra, Mitra TNI, Kepolisian, Jajaran Kecamatan Medansatria, Kelurahan Pejuang, Linmas bersinergi melaksanakan kerja bakti pembersihan saluran di Jl. Raya Pejuang.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka antisipasi dan meminimalisir bencana Banjir serta munculnya wabah penyakit dalam memasuki musim penghujan. Kegiatan tersebut juga merupakan sebagai wujud pengabdian TNI khususnya Kodim 0507 Bekasi.
Dalam kerja bakti tersebut, Mayor Inf Choirul Anam Danramil 01/Kranji Kodim 0507/Bekasi beserta unsur Tiga Pilar lainnya ikuti Apel dan dilanjutkan kerja bakti.
Mayor Inf Choirul Anam Danramil 01/Kranji Kodim 0507/Bekasi pimpin langsung ke lapangan dan melakukan koordinasi dengan seluruh stakeholder terkait.
Menurut Danramil 01 Kranji, kerja bakti bertujuan agar terbebas dari sampah yang terbawa aliran sungai untuk meminimalisir terjadinya banjir.
"Alhamdulillah personil dari beragam elemen yang kita gandeng, ada dari TNI-Polri, aparatur dan staf, dari Komunitas maupun masyarakat. Kita bersama-sama, bahu-membahu, turun secara langsung ke sungai, melakukan pembersihan,” ungkap Mayor Inf. Choirul Anam.
Mayor Inf. Choirul Anam, kegiatan tersebut juga salah satu cara TNI untuk selalu menjalin silaturahmi yang baik kepada masyarakat, agar kedekatan TNI dan rakyat selalu terjaga, serta dengan kehadiran TNI dalam Karya Bakti ini juga, sebagai bagian dari kepedulian TNI terhadap pembangunan diwilayah dimana kegiatan ini memiliki nilai program teritorial, dan tentunya dapat dijadikan juga sebagai bagian dari ibadah bagi yang melaksanakan Karya Bakti tersebut.
Sementara itu, Camat Medan Satria, Widy Tiawarman melalui sambungan telephone menyampaikan, Kerja bakti bertujuan untuk memelihara lingkungan sungai, dan mengkampanyekan cara menghargai air dengan membersihkan sampah di sekitar sungai.
"Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka antisipasi dan meminimalisir bencana Banjir serta munculnya wabah penyakit dalam memasuki musim penghujan pada bulan Desember ini," tutup Camat.
.
Tidak ada komentar