LUGAS | Kota Bekasi - Wali kota Bekasi DR. H. Rahmat Effendi meresmikan penggunaan masjid Baitul Haq Kota Bekasi, Jawa Barat pada Sabtu (20/11/2021). Selama menjabat Walikota, Bang Pepen, panggilan akrab Rachmat Effendy, telah ada beberapa Masjid di kalangan Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) yang diresmikan.
Tercatat, disaat menjabat pada masa bhakti pertama, terhitung berdiri sebanyak 1.300 masjid di kota Bekasi.
"Bekasi merupakan kota yang heterogen dan plural. Pemerintah Bekasi akan berusaha menjamin warganya untuk beribadah sesuai agama dan kepercayaan yang diyakininya. Tak hanya itu, pemerintah Kota Bekasi akan memberikan kepastian hukum agar masyarakat merasa aman dan nyaman tinggal di kota Bekasi," ujarnya.
Rachmat Effendy berharap LDII di kota Bekasi dapat berkontribusi dan bersinergi dengan pemerintah Kota Bekasi ditengah masyarakat yang heterogen.
"Kami mengharapkan LDII dapat menjalin kualitas hidup dalam menjaga keharmonisan. Saya juga menginginkan LDII dapat hidup dalam kebersamaan dan keberagaman umat yang ada di Kota Bekasi tanpa pandang ras, suku, agama serta antar golongan," harap Walikota.
Dikesempatan sama ketua Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (DPD LDII) Kota Bekasi, H. Ary Wijanarko menyampaikan rasa syukurnya serta mengapresiasi semua pihak yang turut membantu dari persiapan hingga terlaksanananya acara peresmian.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada walikota Bekasi atas waktunya bersedia meresmikan masjid Baitul Haq serta stakeholder terkait," tuturnya.
H. Ary Widjanarko menambahkan, LDII merupakan sebuah lembaga dakwah yang selalu dalam bimbingan dan arahan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) selalu berupaya mendukung dan menjaga kota Bekasi selalu dalam suasana kondusif.
"Kami selalu berupaya mendukung dan menjaga agar Kota Bekasi selalu dalam suasana kondusif," ucap Ary.
Senada denga Ary ketua yayasan Baitul Haq, Rahmatullah mengatakan LDII juga senantiasa selalu membina warga LDII dan seluruh umat islam dalam rangka meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.
"Harapan kami Masjid Baitul Haq dapat menjadi pusat pendidikan dan pengembangan agama islam baik LDII dan masyarakat Kota Bekasi, terutama generasi muda agar menjadi generasi penerus yang alim, faqih, berakhlakul karimah dan mandiri," pungkas Rahmatullah.
Reporter: Agus Wiebowo
Editor: Mahar Prastowo
Tidak ada komentar