LUGAS | Kota Bekasi - Pasien Kanker Rumah Sakit Hermina Bekasi yang tergabung dalam Hermina Cancer Warrior (HCW) menggelar acara Halal Bihalal dan bincang santai. Kegiatan dilaksanakan di Wulansari Resto, Jalan Kemakmuran, Kelurahan Margajaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat, sabtu (19/4/2025).
Acara yang dimulai sejak pukul 14.00 WIB ini dihadiri pasien Kanker yang tergabung dalam Hermina Cancer Warrior dan langsung dihadiri dr. Yendri Januardi, SpB. Subsp. Onk(K).
Menurut ketua panitia penyelenggara Halal Bihalal dan Bincang Santai Dell Nurul Zahra, Gelaran ini diselenggarakan dengan tujuan untuk Bersilaturahmi dan saling mengenal sesama pasien dan meningkatkan pengetahuan akan pentingnya pencegahan dan penanganan kanker.
"Kami hari ini melakukan kegiatan Halal Bihalal dan bincang santai. Diharapkan dengan kegiatan ini bisa memberikan dukungan kepada para pasien dan penyintas serta memberikan info dan pengetahuan terkait layanan kanker di Kota Bekasi," jelas Dell Nurul Zahra.
Acara Halal Bihalal dan Bincang Santai dengan tema "Hidup Bahagia, Berdamai Dengan Kanker" Dihadiri ketua Hermina Cancer Warrior (HCW) Prof. Cicih Ratnasih., MM yang dalam sambutannya menjelaskan seputar HCW dan memberikan motivasi untuk bersama berjuang melawan kanker untuk hidup lebih bermakna.
Menurut Prof. Cicih Ratnasih Hermina Cancer Warrior (HCW) merupakan Komunitas yang terdiri dari pasien dan dokter Rumah Sakit Hermina Kota Bekasi yang bertujuan agar masyarakat diberikan pendampingan dan penyuluhan bagi penyintas kanker. Selain itu, memberikan edukasi bagi para warga agar melakukan tindakan preventif serta memberikan rasa aman bagi para penyintas kanker.
"Acara Halal Bihalal, Silaturahmi serta bincang santai ini diharapkan dapat menjadi sarana untuk mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan di antara kita sebagai satu kesatuan dalam Hermina Cancer Warrior (HCW). Mari kita sambut dengan senyuman, kebahagiaan, dan kehangatan dalam acara yang penuh berkah ini," ungkap Prof. Cicih.
Acara dikemas secara sederhana dengan bincang santai bersama dr.Yendri Januardi, SpB. Subsp. Onk(K) yang dipandu oleh Nila Djohan sebagai moderator.
Suasana tampak hangat dan penuh kekeluargaan. Sebelum menjawab pertanyaan peserta, dr. Yendri menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin serta ucapan terima kasih kepada seluruh yang hadir dalam acara tersebut. Halal Bihalal ini menjadi wadah untuk saling memaafkan sekaligus mempererat tali silaturahmi antar seluruh Civitas Hermina Hospital.
"Terima kasih telah menyempatkan waktu untuk hadir dalam acara Halal Bihalal tahun ini. Mohon maaf lahir dan batin," ucap dr. Yendri.
Dia juga menyampaikan bahwa kanker bisa menimpa siapa saja tanpa melihat latar belakang.
"Kanker bisa menimpa siapa saja, tidak mengenal kaya miskin dan apapun latar belakangnya. Kuncinya kalau mau sembuh harus Ihlas, semangat dan mau menerima," pungkasnya. (Agus W)
1 komentar